Cara mengubah ukuran font di windows 10

Cara mengubah ukuran font di windows 10

Windows 10 merupakan update terbaru dari versi sebelumnya yaitu windows 8, windows 10 diluncurkan masih mengusung user friendly agar pengguna dapat dengan mudah mengoperasikan windows 10 ini. Namun dibeberapa kasus, windows 10 memiliki kelemahan yaitu ukuran font yang terlalu kecil jika monitor memiliki resolusi yang tinggi, nah mungkin kalian bingung bagaimana cara mengubah ukuran font di windows 10? Saya akan jelaskan dibawah ini. 

Cara ubah font windows 10

Jika anda menggunakan windows 10 creator update atau lebih, kita memerlukan program pihak ketiga untuk dapat dengan mudah mengubah ukuran font pada sistem kita. Sebenarnya windows memiliki fitur ini, namun belum diketahui mengapa windows menghapus fitur ini di update yang sekarang. 

Yang pertama kalian lakukan adalah mendownload utilitas System font size changer yang dari WinTools. Pada saat pertama kali membuka kalian membuka system font size changer maka akan muncul "apakah anda ingin menyimpan pengaturan default" klik saja "yes". Fungsi dari pertanyaan diatas adalah untuk membackup pengaturan sistem pada windows kita.
Setelah itu kita akan dihadapkan dengan jendela utama system font size changer seperti gambar dibawah. 

Nah pada jendela tersebut terdapat beberapa item, yaitu Title bar, Menu, Message box, Palette title, Icon, dan Tooltip. Yang harus kalian lakukan adalah pilih mana yang ingin anda ubah ukuran font nya dilingkaran atas.
Jika sudah coba kalian slide yang ada diatas tulisan "export" itu adalah untuk mengubah ukurannya dari 0-20. Jika sudah mengubahnya klik apply, log out, dan back in. Maka anda akan melihat perubahannya. 

Nah itulah beberapa cara mudah mengubah ukuran font di windows 10. Semoga bisa bermanfaat bagi kalian. 

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel